Semua

Cara Cepat Cek Jadwal Kapal Pelni

Kapal Pelni menjadi jenis kapal yang banyak digunakan dalam melakukan perjalanan jalur laut. Perjalanan menggunakan armada kapal dinilai memberikan banyak keuntungan bagi penumpangnya. Sayangnya, masih banyak calon penumpang kapal yang belum mengetahui mengenai cara untuk mengecek dan memperoleh jadwal kapal Pelni tersebut.

Apa Saja Keuntungan Naik Kapal Laut?

Sebelum membahas cara cek dan mendapatkan jadwal keberangkatan kapal Pelni, alasan seseorang lebih memilih perjalanan melalui jalur laut menggunakan kapal Pelni untuk bisa mencapai destinasi tujuannya adalah banyak keuntungan yang bisa diperoleh. Adapun keuntungan dalam menggunakan kapal laut adalah sebagai berikut.

Menyajikan Pemandangan Menakjubkan

Salah satu keuntungan melakukan perjalanan melalui jalur laut adalah dapat menikmati pemandangan yang menakjubkan selama perjalanan. Ketika kapal Pelni berlayar menyusuri lautan, Anda akan disuguhi panorama pemandangan yang Indah.

Untuk itu, agar semakin mengesankan sebaiknya perjalanan dilakukan pada pagi ke sore hari. Sepanjang perjalanan, Anda akan melihat matahari terbenam yang mempesona, pegunungan yang menjulang tinggi hingga pulau-pulau tropis yang indah.

Meskipun demikian, bukan berarti Anda tidak dapat melakukan perjalanan pada malam hari. Pada suasana malam, Anda akan disuguhi pemandangan gemerlap bintang di langit dan sinar rembulan yang terang. Itulah alasan mengapa perjalanan laut lebih banyak diminati karena mampu menghadirkan momen-momen yang tidak terlupakan.

Lihat juga : Tips Bepergian Menggunakan Kapal Laut

Kenyamanan dan Fasilitas Kapal

Setiap kapal akan memberikan fasilitas yang berbeda-beda sesuai dengan kelas yang dipilih oleh penumpang. Selain itu, seiring dengan ramainya moda transportasi ini, apabila Anda menemukan versi modernnya maka akan dilengkapi dengan beragam fasilitas guna meningkatkan kenyamanan penumpang.

Anda dapat menemukan kabin yang nyaman selama perjalanan, pemandangan laut yang menakjubkan, restoran yang menyajikan makanan yang lezat dan berbagai hiburan lainnya. Dengan begitu, Anda tidak akan merasa bosan meskipun perjalanan menjadi lebih lama dibandingkan menggunakan alat transportasi lainnya.

  1. Pelni akan selalu berusaha dalam memberikan pelayanan pelanggan dengan baik dan mencapai tingkat kepuasan yang diharapkan oleh penumpang. Oleh karena itu, Anda akan memperoleh pengalaman melakukan perjalanan ke destinasi tujuan dengan menyenangkan.

Destinasi yang Beragam

Melalui transportasi laut yaitu kapal Pelni, Anda berkesempatan untuk mengunjungi berbagai wilayah bahkan di belahan dunia secara mudah mengingat kapal Pelni menawarkan beragam destinasi. Anda dapat melakukan perjalanan dengan mengunjungi pulau-pulau Karibia yang indah, hamparan pantai di Asia Tenggara yang mempesona, kawasan Mediterania yang eksotis hingga pemandangan es di Antartika.

Dengan berlayar dari satu pelabuhan ke pelabuhan lainnya, Anda akan memperoleh pengetahuan mengenai beragam budaya dan menikmati keindahan alam yang luar biasa. Untuk itu, cek secara rutin jadwal dan rute kapal Pelni guna transportasi pendukung perjalanan Anda.

Lihat juga : Alasan Orang Memilih Perjalanan Dengan Bus

Moda Transportasi Ekonomis

Kapal Pelni menjadi sebuah pilihan yang tepat guna mendukung perjalanan dibandingkan dengan menggunakan pesawat, kereta atau pun bus. Apalagi kapal ini bukan hanya diperuntukkan bagi penumpang saja melainkan juga dapat digunakan untuk membawa barang sehingga menjadi solusi yang tepat dalam proses pengiriman barang.

Apalagi kapasitasnya yang besar, transportasi kapal Pelni ini cocok digunakan apabila Anda bepergian dengan keluarga besar. Ke mana pun dan berapa banyak pun keluarga Anda, selama sesuai dengan rute perjalanan maka Anda dapat mencapai destinasi tujuan dengan mudah dan ekonomis.

Mudah Booking Tiket Kapal

Seperti moda transportasi lainnya, saat ini untuk memperoleh tiket kapal Pelni pun cukup mudah. Anda dapat memanfaatkan mobile phone untuk mengakses situs resmi PT Pelni. Dengan begitu, booking tiket tanpa perlu ribet dan memakan waktu yang lama.

Semua keuntungan tersebut dapat Anda peroleh pada saat menaiki kapal Pelni. Untuk dapat menaiki kapal Pelni ada beberapa syarat yang perlu dipenuhi oleh calon penumpang cukup bervariasi salah satunya adalah membeli tiket penumpang. Anda dapat mengecek jadwal operasional kapal Pelni melalui website resminya.

Bagaimana Cara Cepat Cek Jadwal Kapal Pelni?

Tidak semua kapal Pelni melayani keberangkatan penumpang dalam setiap harinya. Untuk itu, perlu sekali cek jadwal operasional kapal Pelni. Inilah cara cepat cek jadwal kapal Pelni yang perlu Anda ketahui.

  1. Siapkan perangkat gadget yang terkoneksi jaringan internet. Pastikan koneksi internet stabil dan perangkat yang digunakan mendukung browser internet.
  2. Buka situs resmi PT Pelni.
  3. Setelah berhasil masuk ke halaman situs PT Pelni, akan muncul beberapa pilihan menu dan pilih menu ‘reservasi tiket’ untuk melihat jadwal keberangkatan dan rute kapal Pelni.
  4. Selanjutnya isi informasi secara lengkap, mulai dari asal pelabuhan, tanggal keberangkatan hingga tujuan pelabuhan yang diinginkan.
  5. Pastikan semua kolom yang tersedia pada halaman pemesanan tiket terisi semua dan klik tombol search. Tunggu hingga proses pencarian sistem selesai dan akan menampilkan pada halaman situs.
  6. Setelah hasil pencarian muncul, Anda akan melihat jadwal keberangkatan, nama kapal, kelas kapal, hingga durasi lamanya perjalanan. Perhatikan secara detail mengenai fasilitas yang ditawarkan kapal agar tidak salah pilih armada kapal.
  7. Selanjutnya Anda dapat memesan tiket dengan memilih dari beberapa opsi yang tampil pada layar dan melakukan pembayaran.

Pembelian tiket kapal Pelni melalui website resminya semakin memudahkan Anda dalam mengatur rute dan tujuan perjalanan. Apalagi, PT Pelni menyediakan beragam pilihan pembayaran. Dengan begitu, untuk memenuhi transportasi perjalanan via laut dapat Anda peroleh melalui smartphone saja tanpa harus mendatangi pelabuhan secara langsung.

Selain itu, sebelum membeli tiket secara online, siapkan terlebih dahulu dokumen identitas seperti KTP. Apabila Anda membeli tiket untuk orang lain, pastikan Anda mengetahui nomor identitas dari orang tersebut. Anda juga dapat melakukan pembelian tiket kapal Pelni melalui aplikasi yang diunduh melalui smartphone.

Adapun cara untuk membeli tiket kapal Pelni melalui aplikasi adalah:

  1. Download Aplikasi PELNI Mobile pada perangkat Anda.
  2. Buat akun pada aplikasi tersebut dengan memilih menu akun.
  3. Isi kolom buat akun secara lengkap, yaitu nama, email dan nomor telepon. Selanjutnya klik menu daftar.
  4. Masukan kode OTP yang masuk ke aplikasi pesan atau email yang didaftarkan.
  5. Selanjutnya pada menu reservasi tiket, lakukan pemesanan dengan mengisi pelabuhan asal, pelabuhan tujuan, tanggal keberangkatan dan jumlah penumpang lalu klik tombol cari.
  6. Pilih jenis kapal yang diinginkan setelah aplikasi menampilkan nama kapal lengkap dengan harga tiket dan jenis kelas kapal.
  7. Isi secara lengkap data pemesan dan lakukan pembayaran sesuai metode yang diberikan oleh PT Pelni.

Inilah cara cepat cek jadwal kapal Pelni yang perlu diketahui. Pastikan Anda memperoleh jadwal keberangkatan kapal Pelni sesuai dengan planing perjalanan sehingga dapat menghabiskan waktu libur dengan berjalan-jalan ke destinasi impian. Agar proses pengecekan dan pembelian tiket kapal Pelni berlangsung cepat, harus didukung dengan koneksi internet yang bagus dan stabil.

Continue Reading
Semua

Tips Beli Tiket Bus Dengan Harga Terbaik

High season atau musim liburan menjadikan semua moda transportasi memiliki harga yang lebih tinggi dibandingkan biasanya. Hal ini tentu akan menambah jumlah pengeluaran liburan. Untuk itu, pastikan Anda mengetahui cara beli tiket bus dengan harga terbaik guna menghemat budget liburan namun tetap menyenangkan.

Bagaimana Cara Beli Tiket Bus Dengan Harga Terbaik?

Tips di bawah ini dapat Anda coba jika ingin melakukan perjalanan dengan biaya hemat. Meskipun murah, bukan berarti Anda mengesampingkan keamanan dan agen bus terpercaya.

Untuk memperoleh harga tiket bus terbaik memang gampang-gampang sulit. Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk memperoleh harga paling terjangkau. Melalui tips berikut ini Anda berkesempatan untuk memperoleh harga terbaik.

1. Cari Tiket pada Musim Promo

Pada event tertentu misalnya lebaran, ulang tahun hingga promo rutin sebagai saran marketing penjualan oleh agen bus, mudah sekali untuk mencari tiket promo dalam menunjang perjalanan. Bahkan, promo yang diberikan oleh agen tiket tidak tanggung-tanggung yaitu jauh di bawah harga normalnya.

Tentunya promo tersebut tidak boleh Anda lewatkan begitu saja. Anda dapat melakukan pengecekan secara berkala untuk mendapatkan promo. Selain itu, beberapa agen bus juga memberikan promo khusus bagi pelanggannya yang loyal dengan menggunakan kupon atau pun tanda keanggotaan.

2. Manfaatkan Promo Pembayaran

Untuk mendapatkan tiket dengan harga terbaik selanjutnya adalah dengan memanfaatkan promo pembayaran. Saat ini, metode pembayaran untuk pembelian tiket cukup bervariasi yaitu mulai dari pembayaran uang tunai, transfer rekening bank, kartu kredit hingga melalui dompet digital.

Biasanya, agen bus bekerja sama dengan rekanan bank atau dompet digital untuk menyediakan potongan harga bagi pelanggannya. Anda dapat menanyakan terlebih dahulu promo yang tersedia dan aturan untuk memperoleh harga terbaik tiket perjalanan.

Lihat juga : Cara Cepat Cek Jadwal Kapal Pelni

3. Perhatikan Jadwal Keberangkatan Bus

Untuk mengunjungi destinasi tertentu, biasanya Anda akan menyiapkan waktu jauh-jauh hari dan mengambil cuti. Namun, perlu sekali memperhatikan juga jadwal keberangkatan bus. Sebab, di setiap tanggal cuti terkadang bus tidak memberikan harga terbaik bagi pelanggannya apalagi jika memang ada hari libur.

Agar tidak salah pilih ambil waktu cuti dan memperoleh harga tiket terbaik untuk perjalanan, sebaiknya Anda mengecek terlebih dahulu jadwal keberangkatan bus. Untuk memperoleh informasi ini juga buka hal yang sulit karena Anda dapat mengecek pada aplikasi tiket online atau website resmi yang dimiliki oleh pihak bus.

Tips Beli Tiket Murah Yang Aman

Ketiga cara di atas dapat menjadi langkah dalam memperoleh harga terbaik. Anda juga jangan mudah tergiur dengan promo jejaring sosial karena bisa jadi termasuk penipuan. Agar terhindar dari kasus penipuan dari tiket bus yang dibeli dengan harga terbaik, berikut tips membeli tiket murah namun aman adalah:

1. Pesan Jauh-Jauh Hari

Apabila Anda ingin membeli tiket dengan harga terbaik, silahkan memesan tiket jauh-jauh hari. Anda dapat memesan tiket lebih awal dari jadwal keberangkatan karena biasanya agen bus akan memberikan harga tiket yang lebih murah dibandingkan beli secara mendadak. Apalagi, memesan jauh-jauh hari akan memberikan rasa tenang karena tiket sudah berada di tangan dan hanya perlu mempersiapkan kebutuhan lainnya.

2. Pesan Tiket Pada Website Terpercaya

Ada banyak website bodong yang menawarkan tiket murah namun tidak bertanggung jawab. Untuk itu, pastikan Anda mengunjungi website resmi agen bus atau melalui aplikasi yang dimilikinya. Anda juga tidak perlu khawatir untuk melakukan pembelian pada website karena dibuat dengan tampilan ramah pengguna sehingga mudah digunakan termasuk bagi Anda yang baru mengunjungi website tersebut. Apalagi, untuk beberapa aplikasi tiket online menawarkan diskon pada event tertentu yang tidak boleh dilewatkan.

3. Perhatikan Informasi Detail Promo

Agar memperoleh tiket dengan harga terbaik namun terpercaya, perhatikan secara detail informasi promo dari pihak agen. Anda juga dapat mencari informasi mengenai promo ini melalui laman sosial medianya.

Lihat juga : Alasan Orang Memilih Perjalanan Dengan Bus

4. Cek Spesifikasi dan Keadaan Bus

Meskipun mengincar tiket promo atau dengan harga terbaik, sebaiknya Anda memperhatikan spesifikasi dan keadaan bus yang akan digunakan. Hal ini akan menunjang keamanan dan keselamatan Anda dalam melakukan perjalanan. Biasanya, agen terpercaya akan memberikan detail informasi terkait spesifikasi dan jenis bus.

5. Tidak Ada Perubahan Jadwal Keberangkatan

Tiket dengan harga terbaik biasanya dijual untuk mendukung event tertentu. Ini artinya, waktu keberangkatan sudah ditentukan oleh pihak bus dan tidak mengalami perubahan. Anda dapat mengecek secara berkala mengenai tiket tersebut sehingga dapat disesuaikan dengan rutinitas Anda.

Pastikan Anda menggunakan cara beli tiket bus dengan harga terbaik sehingga dapat memangkas budget pengeluaran Anda. Untuk itu, rencanakan liburan jauh-jauh hari dan dapatkan harga terbaik pembelian tiket buat baik melalui aplikasi tiket online atau langsung pada agen bus yang diinginkan.

Continue Reading
Semua

Alasan Orang Memilih Perjalanan Dengan Bus

Tak hanya destinasi wisata yang cukup beragam, di Indonesia juga menyediakan berbagai macam pilihan moda transportasinya. Salah satu yang paling populer dan banyak menjadi pilihan traveller adalah bus.

Mengapa Orang Lebih Memilih Perjalanan Dengan Bus?

Meskipun mengenakan pesawat atau kereta dinilai lebih nyaman dan praktis untuk travelling, namun Anda perlu mencoba berwisata melalui jalur darat menggunakan bus.

Perjalanan berwisata menggunakan bus tidak kalah seru dengan moda transportasi lainnya. Bahkan, dijamin Anda akan ketagihan. Adapun alasan seseorang lebih memilih perjalanan menggunakan bus, antara lain adalah:

Nyaman dan Praktis

Melakukan perjalanan menggunakan bus sangat lazim membutuhkan waktu yang lebih lama. Namun, jika berbicara mengenai soal kenyamanan dapat diadu. Seiring dengan persaingan yang ketat di dunia transportasi, muncul banyak bus dengan fasilitas yang mengedepankan kenyamanan bagi penumpangnya sehingga menjadi alat transportasi darat yang praktis untuk perjalanan wisata.

Menyajikan Pemandangan Selama Perjalanan

Alasan paling utama orang lebih senang melakukan perjalanan menggunakan bus adalah menikmati pemandangan sepanjang perjalanan. Biasanya, pemandangan yang disajikan berbeda-beda sehingga Anda akan memperoleh pengalaman tersendiri.

Selain itu melalui jalur darat dengan transportasi bus ini Anda dapat menemukan destinasi wisata yang tak terduga. Dengan trayek perjalanan yang panjang, memungkinkan bus melewati tempat-tempat wisata yang tersembunyi yang bahkan tidak Anda ketahui sebelumnya termasuk wisata kuliner yang menggoda lidah.

Pilihan Bus Bervariasi dan Sesuai Kebutuhan

Transformasi bus saat ini mampu mengubah moda transportasi kuno menjadi lebih modern dengan beragam fasilitas yang ditawarkan. Artinya, Anda dapat memilih bus dengan menyesuaikan kebutuhan.

Bahkan, untuk beberapa agen menyediakan tipe dan fasilitas bus yang cukup beragam hingga penumpang dapat merasakan fasilitas premium. Fasilitas tersebut dapat berupa kursi penumpang yang lebih empuk dan lebar, tersedia TV LED hingga terdapat mini bar untuk penumpang.

Lihat juga : Tips Bepergian Menggunakan Kapal Laut

Harga Tiket Lebih Terjangkau

Harga tiket bus dikenal lebih terjangkau dibandingkan dengan transportasi lainnya apalagi cara untuk memperolehnya pun mudah. Anda dapat memesan tiket secara online melalui website resmi bus menggunakan smartphone. Untuk itu, bus sangat cocok dipilih bagi Anda yang ingin melakukan perjalanan dengan budget hemat.

Lebih Merawat Lingkungan

Memilih kendaraan bus ternyata menjadi langkah dalam merawat lingkungan. Anda dapat membiasakan diri menggunakan kendaraan umum dibanding mobil pribadi. Dengan begitu, Anda membantu dalam mengampanyekan untuk mengurangi polusi udara yang mengganggu lingkungan.

Bertemu Teman Baru

Menggunakan bus dalam perjalanan memungkinkan Anda bertemu dengan banyak orang. Apalagi jika Anda termasuk solo traveller, jangan pernah takut bepergian karena dengan menggunakan bus maka Anda akan menemukan teman liburan ke tempat wisata yang sama.

Untuk mendapatkan teman baru di dalam bus, pastikan Anda membuka percakapan dengan penumpang lain. Cara ini juga dipercaya mampu mengurangi rasa bosan selama perjalanan apalagi jika trayek perjalanan yang Anda ambil cukup jauh.

Hal yang Perlu Dipersiapkan Sebelum Melakukan Perjalanan

Itulah alasan mengala orang lebih memilih perjalanan menggunakan bus dibanding dengan transportasi lainnya. Namun, agar semakin seru dan mengesankan perjalanan menggunakan bus, beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebelum melakukan perjalanan adalah:

Tentukan Destinasi Wisata Tujuan

Menentukan destinasi wisata menjadi langkah awal yang perlu dilakukan. Pastikan destinasi wisata yang akan dituju dapat diakses menggunakan bus. Selain itu, menentukan destinasi wisata ini juga bertujuan untuk memperkirakan musim atau cuaca agar liburan semakin menyenangkan.

Membuat Itinerary Perjalanan

Itinerary perjalanan akan membantu Anda dalam memanfaatkan waktu berlibur dengan mengunjungi destinasi wisata secara terarah dan menyenangkan. Selain itu, itinerary ini juga dapat membantu Anda dalam mempersiapkan kebutuhan perjalanan termasuk budget yang perlu dipersiapkan.

Budgeting

Budgeting perlu dilakukan untuk mengontrol pengeluaran agar tetap terjaga. Beberapa estimasi biaya yang perlu diperhitungkan selama melakukan perjalanan dengan menggunakan bus adalah tiket bus pulang pergi, penginapan, makan hingga budget cadangan yang mungkin diperlukan selama perjalanan.

Lihat juga : Tips Nyaman Naik Bus Untuk Perjalanan Jauh

Memesan Tiket Bus

Memilih berlibur dengan menggunakan bus tentunya Anda perlu memesan tiket bus. Apalagi jika Anda berlibur pada saat high season, biasanya untuk memperoleh tiket bus cukup susah. Oleh karena itu, sebaiknya menyiapkan jauh-jauh hari tiket perjalanan sehingga tidak akan membebani Anda pada saat hari H perjalanan.

Kondisi Tubuh Fit

Agar perjalanan Anda semakin menyenangkan dan berkesan, perlu memastikan kondisi tubuh yang fit. Sebab, apabila tubuh meriang maka akan menghambat semua itinerary yang telah direncanakan dan bahkan terancam gagal melakukan perjalanan. Kondisi ini dapat Anda capai dengan olah raga secara teratur, konsumsi makanan sehat dan istirahat yang cukup.

Beberapa hal sederhana di atas akan menentukan keseruan perjalanan yang Anda lakukan. Selain itu, Anda juga dapat mengajak keluarga atau teman dekat dalam perjalanan wisata yang dilakukan sehingga akan memiliki momen manis yang sulit dilupakan.

Continue Reading
Semua

Tips Bepergian Menggunakan Kapal Laut

han moda transportasi yang bisa digunakan dalam melakukan perjalanan, salah satunya kapal laut. Bepergian menggunakan kapal memungkinkan Anda menikmati pemandangan laut yang luas nan indah.

Apa Saja Alasan Packing Yang Baik Saat Bepergian Dengan Kapal?

Bepergian menggunakan kapal, terdapat aturan yang perlu diketahui penumpang. Salah satunya adalah bobot barang yang akan dibawa. Untuk itu, pastikan Anda melakukan packing yang baik.

Packing dengan baik pada saat bepergian menggunakan kapal memang bukan tanpa alasan. Kenapa Anda perlu packing dengan baik? Ini penjelasannya.

Gunakan Koper Sesuai Kebutuhan

Bepergian ke suatu tempat mengharuskan Anda dalam membawa perbekalan. Koper menjadi salah satu wadah barang bawaan sehingga tidak tercecer dan rapi. Packing yang baik dengan menggunakan koper membuat Anda terhindar kehilangan barang di dalam kapal.

Bawa Barang yang Dibutuhkan

Sebelum melakukan packing, list terlebih dahulu barang bawaan yang dibutuhkan selama perjalanan hingga pada saat di destinasi tujuan. Hal ini akan membantu Anda menghindari membawa barang yang tidak penting dan memenuhi koper Anda.

Hindari Membawa Barang Berbahaya

Bepergian menggunakan kapal laut tentunya ada aturan yang perlu dipahami oleh penumpang. Termasuk dalam membawa barang bawaan tidak boleh yang bersifat berbahaya seperti benda tajam, benda yang mudah meledak dan lain sebagainya.

Vakum Barang Agar Tidak Memakan Tempat

Packing yang baik untuk bepergian menggunakan kapan dapat dilakukan dengan memvakum barang agar tidak memakan tempat. Selain itu, cara ini mampu membantu Anda dalam memperkecil bobot bawaan. Dengan begitu, tidak akan mengeluarkan biaya tambahan.

Lihat juga : Tips Nyaman Naik Bus Untuk Perjalanan Jauh

Tips Bepergian Menggunakan Kapal Laut

Demikian alasan kenapa Anda perlu melakukan packing yang baik pada saat bepergian menggunakan kapal laut. Agar perjalanan Anda semakin menyenangkan dan juga aman, berikut tips yang perlu dilakukan adalah:

Tentukan Jadwal Keberangkatan dan Kepulangan

Bepergian menggunakan kapal laut tentunya mewajibkan Anda untuk memiliki tiket keberangkatan dan juga kepulangan. Anda perlu mengatur jadwal tersebut agar tidak mengganggu perjalanan dan terhindar dari resiko masalah yang akan mengganggu waktu berlibur.

Sebaiknya, Anda memesan tiket jauh-jauh hari sebelum waktu bepergian. Selain, untuk mencegah kehabisan tiket juga harganya relatif lebih murah. Apalagi, rute kapal laut berbeda dengan moda transportasi lainnya yaitu tidak beroperasi setiap hari.

Persiapkan Kebutuhan Pribadi

Bepergian menggunakan kapal laut memungkinkan Anda berada di perjalanan lebih lama dibandingkan transportasi lainnya. Untuk itu, pastikan Anda mempersiapkan segala kebutuhan pribadi untuk bepergian mulai dari pakaian ganti, perlengkapan mandi dan lain sebagainya. Mengingat tidak adanya toko di dalam kapal, maka perlu sekali mempersiapkan kebutuhan pribadi agar tidak bingung pada saat menggunakannya.

Bawa Obat Pribadi dan Bekal Makanan

Obat pribadi dan bekal makanan menjadi hal yang tidak boleh dilewatkan. Apalagi bagi Anda yang tengah dalam masa pengobatan atau hanya sekedar sebagai obat anti mabuk laut jika perjalanan yang cukup lama.

Selain itu, membawa bekal makanan yang tahan lama dan ready to eat. Sebab, tidak ada pemanas makanan sehingga siap santap tanpa repot. Belum lagi, makanan yang dijual di dalam kapal lebih mahal dibandingkan harga umumnya. Tentunya membawa bekal menjadi alternatif yang paling tepat.

Cari Lokasi Duduk yang Nyaman

Waktu tempuh perjalanan yang lebih lama, tentunya Anda perlu memperoleh kenyamanan selama berada di dalam kapal. Agar lebih nyaman, Anda dapat memilih lokasi tempat duduk yang nyaman ditempati. Misalnya, Anda dapat memilih tempat duduk di bagian tengah kapal dan memiliki sirkulasi udara yang baik.

Lihat juga : 5 Makanan Favorit Ketika Bepergian Menggunakan Kapal

Jaga Bawa Barangan dengan Baik

Namanya menggunakan kendaraan umum, memungkinkan Anda akan berada di dalam kapal dengan berbagai orang yang tidak dikenal. Untuk itu, pastikan menjaga bawa barangan dengan baik agar menghindari hal-hal yang buruk tidak diinginkan.

Hal ini perlu dilakukan karena pihak kapal tidak bertanggung jawab mengenai kehilangan barang bawaan penumpang. Oleh karena itu, barang bawaan menjadi tanggung jawab penumpang.

Bawa Pengalih Perhatian

Perjalanan yang lebih lama menggunakan kapal laut tentu akan menimbulkan rasa bosan. Meskipun menyajikan pemandangan laut yang luas dan indah namun tetap saja rasa bosan akan timbul.

Membawa pengalih perhatian agar tidak bosan menjadi pilihan yang memang tidak wajib. Namun, hal ini mampu mengatasi rasa bosan yang paling ampuh.

Memahami Perihal Safety Tips

Awak kabin kapal akan memberikan safety tips untuk keamanan penumpang. Perhatikan informasi yang diberikan agar memahami perihal keselamatan selama menaiki kapal. Anda juga perlu memahami jalur evakuasi.

Bepergian dalam menghabiskan waktu libur tidak melulu berkaitan dengan destinasi tujuan saja. Dengan menggunakan kapal laut, Anda perlu sekali memperhatikan packing yang baik dan tips agar perjalanan nyaman dan aman.

Continue Reading
Semua

Tips Nyaman Naik Bus Untuk Perjalanan Jauh

Bus menjadi moda transportasi yang banyak digunakan oleh traveller karena relatif lebih mudah dan juga terjangkau. Selain itu, pilihan bus yang bisa digunakan cukup bervariasi dan melayani berbagai rute perjalanan baik antar kota atau pun provinsi. Anda juga dapat memilih bus premium dengan fasilitas lebih lengkap agar perjalanannya semakin nyaman.

Apa Saja Tips Nyaman Naik Bus Untuk Perjalanan Jauh?

Perjalanan darat untuk mencapai destinasi tujuan memang selalu memberikan pemandangan yang berbeda-beda. Apalagi, jika jarak yang ditempuh cukup jauh. Oleh karena itu, agar tetap aman dan nyaman pada saat melakukan perjalanan jauh menggunakan bus, berikut tipsnya untuk Anda.

Tentukan Bus dan Jadwal Keberangkatan

Tips pertama untuk melakukan perjalanan jauh adalah menentukan bus dan jadwal keberangkatan. Meskipun operasional bus ada dalam setiap harinya, namun untuk momen-momen seperti liburan sekolah atau high season biasanya sulit untuk memperoleh tiket bus.

Agar tidak menghambat perjalanan jauh yang akan dilakukan, sebaiknya memesan tiket bus jauh-jauh hari. Hal ini menghindari sulitnya memperoleh tiket pada momen tertentu dan biasanya harga tiketnya pun lebih terjangkau. Anda dapat memanfaatkan aplikasi tiket online untuk memperoleh tiket bus anti ribet. Selain itu, Anda juga dapat menyesuaikan dengan rute perjalanan Anda.

Packing Barang yang Dibutuhkan Saja

Menggunakan transportasi umum, tentunya ada batasan bagasi yang diberikan oleh pihak bus. Untuk itu, pastikan Anda membawa barang yang dibutuhkan saja selama perjalanan. Membawa barang berlebihan tak hanya mengganggu kenyamanan orang lain yang ada dalam satu bus juga akan merepotkan Anda.

Untuk memastikan barang yang dibawa sesuai dengan kebutuhan, Anda dapat membuat daftarnya terlebih dahulu sebelum mengemaskan dalam tas atau koper. Dengan begitu, perjalanan jauh yang dilakukan akan merasa nyaman karena tidak membawa banyak barang.

Menjaga Barang-barang Penting

Memilih bus sebagai media pendukung perjalanan mengharuskan Anda awas dan lebih waspada terhadap barang-barang pribadi terutama dompet dan handphone. Letakan barang-barang penting di tempat yang tidak lepas dari pengawasan Anda.

Jarak tempuh bus yang jauh untuk sampai ke tempat tujuan tentunya akan membuat Anda mudah terlelap. Jika Anda teledor, bisa saja kehilangan barang selama perjalanan yang dilakukan. Untuk itu, perlu sekali mengingat barang-barang penting yang dibawa selama perjalanan supaya terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Lihat juga : 5 Makanan Favorit Ketika Bepergian Menggunakan Kapal

Kenakan Pakaian yang Nyaman

Perjalanan jauh yang dilakukan tentunya akan melewati jarak tempuh yang panjang dan juga melewati berbagai medan jalan. Agar perjalanan Anda semakin aman dan nyaman, kenakan pakaian yang menyerap keringat dengan baik dan sesuai ukuran tubuh yaitu tidak kebesaran atau pun kesempitan.

Anda juga harus memperhatikan fasilitas yang ditawarkan oleh bus. Jika bus tidak memberikan fasilitas bantal dan selimut, untuk menjamin kenyamanan perjalanan jauh sebaiknya Anda membawa jaket dan bantal leher. Dua benda tersebut sangat dibutuhkan pada saat melakukan perjalanan jauh.

Membawa Snack dan Minuman

Meskipun akan berhenti di rest area, membawa snack dan minuman bukan ide yang buruk. Hal ini akan membantu Anda terlepas dari masalah kelaparan dan tetap terhidrasi selama perjalanan tanpa menunggu pemberhentian bus.

Namun, jika membawa snack dan minuman dinilai merepotkan, maka Anda dapat memilih tipe bus yang dikenakan. Bus premium biasanya akan memberikan fasilitas snack dan makanan bagi penumpangnya sehingga cukup membayar tiket bus saja Anda dapat memperoleh kenyamanan selama menempuh perjalanan jauh.

Pilih Tempat Duduk yang Nyaman

Tempat duduk di dalam bus dapat menentukan kenyamanan Anda selama perjalanan jauh. Apalagi, perjalanan jauh biasanya akan menyebabkan rasa pegal dan sakit pada bagian badan dan bisa membuat Anda mual.

Untuk itu, pilih tempat duduk persis di samping jendela sehingga pandangan Anda akan teralihkan pada pemandangan selama perjalanan. Anda juga dapat memilih bus dengan seat 2 2 per barisnya agar tidak sempit dan nyaman diduduki.

Lihat juga : Tips Beli Tiket Bus Dengan Harga Terbaik

Bawa Perlengkapan Untuk Menghindari Rasa Bosan

Perjalanan jauh dengan jarak yang lumayan panjang tentunya akan menimbulkan rasa bosan. Jika memang tidak terlalu merepotkan, Anda dapat membawa perlengkapan seperti earphone atau headphone untuk mendengarkan musik selama perjalanan.

Namun, jika hal tersebut merepotkan maka Anda dapat memilih bus dengan fasilitas premium. Biasanya bus premium tersebut akan dilengkapi dengan TV LED dan musik sehingga perjalanan jauh tidak akan terasa membosankan dan capek saja. Sayangnya, bus dengan fasilitas premium biasanya memiliki harga tiket yang lebih tinggi dibandingkan dengan bus biasanya dan rute perjalanan yang sama.

Demikian tips nyaman dan aman dalam melakukan perjalanan jauh menggunakan bus. Untuk lebih memudahkan Anda dalam mempersiapkan perjalanan tersebut, Anda dapat mengecek dan memesan tiket secara online melalui website atau aplikasi pesan tiket online.

Continue Reading
Semua

5 Makanan Favorit Ketika Bepergian Menggunakan Kapal

Perjalanan menggunakan kapal cukup banyak diminati karena lebih ekonomis. Meskipun membuat perjalanan menjadi lebih lama dibandingkan dengan moda transportasi lainnya, namun sepanjang perjalanan Anda akan menemukan pemandangan yang menakjubkan dan mungkin tidak Anda temui dengan moda transportasi lainnya.

Apa saja 5 Makanan Favorit Saat Bepergian Menggunakan Kapal?

Berbekal makanan selama melakukan perjalanan liburan menggunakan kapal bukan ide yang bagus. Apalagi dengan bekal makanan yang dibawa dapat memenuhi kebutuhan makan dan dapat dijadikan sebagai pengusir rasa lapar dan bosan.

Perjalanan menggunakan armada kapal biasanya memakan waktu lebih lama dibandingkan dengan jenis transportasi lainnya. Apalagi Anda akan diajak menyusuri laut tanpa adanya pemberhentian kecuali dari pelabuhan ke pelabuhan lainnya.

Untuk itu, banyak orang yang lebih memilih membawa bekal makanan selama perjalanan. Bekal makanan yang dibawa sebaiknya yang praktis dan ready to eat. Sebab, di dalam kapal tidak ada peralatan untuk memasak makanan. Selain itu, Anda juga perlu memilih jenis makanan yang awet agar tidak mudah basi.

Adapun 5 jenis makanan paling favorit pada saat melakukan perjalanan menggunakan kapal adalah:

1. Sereal

Sereal termasuk menu sarapan yang mengenyangkan dan juga sehat. Mengandung gandum yang kaya serat, sereal menjadi pilihan yang tepat pada saat lapar.

Apalagi saat ini banyak ditemukan sereal cup di berbagai supermarket sehingga cukup praktis dijadikan bekal dan dikonsumsi di perjalanan sebagai penunda rasa lapar.

2. Roti

Roti menjadi menu makanan pengganti nasi yang menyenangkan. Apalagi roti dapat dikreasikan menjadi berbagai menu yang enak seperti ditambahkan selai atau dibuat sandwich dengan isi daging dan sayur-mayur yang lengkap.

Olahan makanan dari roti ini dapat menjadi ide bekal dan makanan favorit selama perjalanan menggunakan kapal. Apalagi banyaknya varian roti kemasan seperti roti sobek isi cokelat, keju atau lainnya tentunya semakin praktis dijadikan sebagai ide bekal.

3. Snack Kering

Meskipun disuguhi oleh pemandangan laut yang menakjubkan dan indah, perjalanan menggunakan kapal tentu cukup membosankan. Apalagi destinasi tujuan Anda cukup jauh. Untuk itu, berbekal makanan favorit snack ringan dapat menjadi solusi dalam mengusir rasa penat dan bosan.

Apalagi jika Anda bepergian dengan keluarga atau teman dekat, ditemani snack ringan favorit Anda seperti keripik kentang, keripik singkong, biskuit dan lain sebagainya. Dengan begitu, perjalanan menggunakan kapal laut akan semakin menyenangkan dan waktu perjalanan tak terasa sambil berceriat-cerita dan menikmati snack ringan.

Lihat juga : Tips Beli Tiket Bus Dengan Harga Terbaik

4. Rendang

Rendang termasuk makanan favorit yang banyak dijadikan sebagai bekal perjalanan termasuk pada saat menaiki kapal. Rendang ini juga bervariasi jenisnya tergantung bahan yang digunakan. Biasanya menggunakan daging sapi atau pun ayam selain itu bumbunya pun ada yang basah dan juga kering.

Tentunya, rendang dengan bumbu kering akan lebih tahan lama. Rendang bumbu kering cocok menjadi bekal perjalanan bagi Anda yang gampang lapar di jalan. Dilengkapi dengan nasi instan, rendang akan semakin nikmat dibawa selama perjalanan.

5. Buah-buahan

Melakukan perjalanan terkadang cukup melelahkan dan menguras banyak energi. Oleh karena itu, penting sekali memperhatikan asupan nutrisi pada tubuh. Sebab penting sekali menjaga daya tahan tubuh selama liburan sehingga dapat eksplor dan memperoleh pengalaman yang luar biasa.

Makanan favorit yang cocok dijadikan bekal dalam perjalanan menggunakan kapal. Buah mampu mencegah dehidrasi sekaligus membantu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral selama perjalanan. Anda dapat memilih buah-buahan yang awet dan mengandung banyak air seperti pir, apel, jeruk, jambu kristal, salak dan lain sebagainya.

Itulah 5 makanan favorit saat perjalanan kapal. Selain dapat mengganjal rasa lapar tetapi juga dapat menghemat budget pengeluaran apalagi makanan di kapal dikenal mahal.

Lihat juga : Cara Cepat Cek Jadwal Kapal Pelni

Beberapa Menu Restoran di Kapal

Meskipun demikian, selama perjalanan di kapal Anda juga dapat menikmati fasilitas restoran yang disediakan. Tidak ada salahnya Anda mencoba makanan yang biasa disajikan di restoran kapal sehingga akan menambah pengalaman perjalanan Anda. Selain itu, Anda juga tidak repot membawanya. Berikut menu restoran yang umumnya ada di kapal adalah:

a. Salah Buah Segar

Sebagian besar perusahaan kapal menyediakan menu salad buah segar untuk penumpangnya. Makanan ini cukup favorit bagi sebagian besar orang karena rasanya yang enak dan juga menyegarkan. Apalagi dikonsumsi di atas kapal laut tentunya akan memberikan pengalaman perjalanan yang tidak terlupakan dengan asupan tubuh terjaga.

b. Olahan Seafood Segar

Olahan seafood tidak terlepas dari menu makanan kapal yang menjadi favorit bagi sebagian orang. Biasanya, ada banyak menu yang bisa dipilih seperti seafood goreng, sop ikan hingga buntut lobster yang menggugah selera makan. Bahkan Anda akan menemukan beragam menu seafood yang jarang Anda nikmati dan hanya Anda rasakan pada saat perjalanan menggunakan kapal.

Continue Reading